slogan leutika prio

Peluang Distribusi Nasional

Posted: 25-05-2018 15:52

Sender: admin

Paket Distribusi Nasional merupakan paket pendistribusian buku ke toko-toko buku Gramedia di wilayah Jawa. Dengan paket ini, selain buku yang didistribusikan melalui Toko Buku Gramedia, pelanggan juga mendapatkan seluruh hasil penjualan yang perhitungannya akan dilaporkan maksimal per 3 bulan. Bagi para penulis yang telah menerbitkan buku di LeutikaPrio, bisa langsung menggunakan fasilitas ini. Bagi yang belum, silakan menerbitkan buku terlebih dahulu di LeutikaPrio.

 

KEUNTUNGAN:

1.    Buku ter-display di 70 Toko Buku Gramedia se-Jawa.*)

2.    Penyebaran buku lebih luas.  

3.    Harga jual buku menjadi lebih terjangkau karena menggunakan standar harga buku di pasaran.

4.    Menerima hasil penjualan dari Gramedia sebesar 45%

5.    Display buku dipantau oleh penerbit.

6.    Buku berpotensi menjadi best seller nasional.

*) Sesuai PO yang dikeluarkan Gramedia

 

KETENTUAN:

1.    Buku sudah diterbitkan di LeutikaPrio (jika belum silakan klik di menerbitkan buku )

2.    Pembayaran dilakukan saat ada order dari Gramedia.

3.    Harga jual buku mengikuti standar pasar, rekomendasi harga dibantu oleh penerbit.

 

RISIKO:

1.  Buku diseleksi oleh Gramedia. Untuk mengurangi risiko, cetak buku akan diproses setelah ada penilian dan purchase order dari Gramedia.

2.    Angka penjualan buku bergantung selera pembeli, penerbit tidak bisa menjamin daya jual buku.

3.    Pendistribusian oleh penerbit ke toko buku ditentukan Gramedia.

4.    Jika dalam waktu 2 bulan penjualan buku tidak mengalami perubahan yang signifikan, buku akan mulai diretur oleh Gramedia.

5.    Retur dari Gramedia dikembalikan ke penulis melalui penerbit.

6.    Waktu retur mengikuti Gramedia.

7.    Biaya pengiriman buku retur dari penerbit ke penulis ditanggung penulis.

8. Jika penulis tidak mengambil buku retur yang ada pada penerbit lebih dari satu tahun sejak buku tersebut terdistribusi ke Gramedia, kehilangan dan kerusakan bukan tanggung jawab penerbit. 

9.   PO dari Gramedia bisa lebih atau kurang dari 1.000 eks. Apabila lebih, akan dicetak dan dikirim sebanyak 1.000 eks tersebut. Apabila kurang, ada dua alternatif:

1) akan dicetak 1.000 eks, sebagian untuk memenuhi PO dan sisanya dikirim ke penulis,

2) dicetak sebanyak PO yang dikeluarkan pihak Gramedia, dengan konsekuensi harga paket dihitung ulang menyesuaikan jumlah cetakan. Pemesan bisa memilih salah satu alternatif tersebut setelah PO dikeluarkan pihak Gramedia. Jika memilih alternatif ke dua sisa uang yang telah dibayarkan akan dikembalikan ke pemesan.

10.    Biaya yang dikeluarkan akan mengalami balik modal setelah mencapai jumlah penjualan tertentu (BEP).

 

PROSES DISTRIBUSI:

Pengiriman buku akan dilakukan oleh penerbit langsung ke Toko Buku Gramedia (sistem direct to store) sesuai dengan permintaan toko.

 

BIAYA:                            

1.    Besarnya biaya paket berdasarkan jumlah halaman buku.

2.    Biaya paket sudah termasuk biaya cetak, biaya administrasi, dan biaya pengiriman buku ke toko-toko buku.

3.  Penulis menerima 45% dari harga buku dikalikan jumlah terjual (diskon yang diminta Toko Buku Gramedia sebesar 55% atau tergantung kebijakan Gramedia). Laporan penjualan dari Gramedia sebanyak 45% diberikan kepada penulis.

 

 

 

LAPORAN DARI PENERBIT:

1.    Buku akan di-display di Gramedia dalam waktu 2-3 bulan sejak buku siap cetak dan pembayaran lunas.

2.    Pemesan menerima laporan penjualan dan transfer hasil penjualan pada bulan kelima terhitung dari waktu penditribusian buku ke Gramedia. Selanjutnya, laporan diterima maksimal per 3 bulan.

 

BUKU AKAN DI-DISPLAY DI TB GRAMEDIA BERIKUT*)

Yogya Sudirman Yogya Malioboro Yogya Mal Ambarukmo Trimedia Ambasador  Tb.Gramedia Mega Mal Bekasi Tb.Gramedia Alam Sutera Surakarta Surabaya Tunjungan Plasa Surabaya Royal Plasa Surabaya Manyar Surabaya Expo Solo Square Semarang Pandanaran Semarang Javasupermal Purwokerto Pemuda Semarang Malang Town Square Malang Basuki Rahmat Mal Kalibata Madiun Jember Gramedia Wtc Serpong Gramedia Teras Kota Gramedia Semanggi Gramedia Puri Indah Gramedia Pondok IndahGramedia Pondok Gede Gramedia Pluit Vilage Gramedia Pejaten Village Gramedia Melawai  Gramedia Mal Metropolitan Bekasi Gramedia Mal Gading Serpong Gramedia Mal Cijantung Gramedia Karawaci Gramedia Grand Indonesia Gramedia Emporium Pluit Gramedia Depok Gramedia Daan Mogot Gramedia Cirebon Gramedia CinereGramedia Botani Square Gramedia Bogor Padjajaran Gramedia Bogor Ekalokasari Gramedia Bintaro Gramedia Bandung Merdeka Gramedia Bandung Istana PlasaGramedia Tasikmalaya Gramedia Sunter Gramedia Pintu Air Gramedia Matraman Gramedia Mal Taman Anggrek Gramedia Mal Of Indonesia Gramedia Mal Ciputra/Citraland Gramedia Kelapa Gading Gramedia Golden Truly Gramedia Gandaria Gramedia Gajah Mada Gramedia Central Park Gramedia Bandung SupermalGramedia Bandung Paris Van Java Gramedia Artha Gading Bandung Festival Kediri  Gramedia Grand City Surabaya Gramedia Pakuwon Surabaya Gramedia Ciputra World Surabaya Gramedia Balekota Tangerang Bali Nikita Plasa Bali Galeria Bali Duta Plasa

 

*) Sesuai PO yang dikeluarkan Gramedia

 

BUKU-BUKU YANG TELAH TERDISTRIBUSI:

1.Kontroversi Islam dan Sains

2.Bapak Mengganti Kaki dan Tanganku yang Lumpuh

3. Matahari untuk Brillian

4. The Fantasy Land

5. Aku Bukan Anjing Piaraan

6. The World's Super Heroes

7. Rahasia Tukang Potret

8. Mutiara Berbalut Salju

9. Dzikir Daud

10. Kodrat Maritim

11. Strategi Maritim

12. Sakitnya Membuka Usaha Penitipan Anak

13. Timeless

14. Petani Tembakau, Sebuah Paradoks Kehidupan di Indonesia

15. Bantuan Dari Laut

16. Gema Melantun 

17. Resolusi Konflik Menghadapi Sengketa Laut Tiongkok Selatan

18. Membangun Sistem Manajemen Mutu Berdasarkan ISO 9001:2015

19. Membangun Organisasi Unggul 

20. Tiga Putri 

 

 



Share |
Leutika Leutika