slogan leutika prio

Heru Muara Sidik

Heru Muara SidikE-Mail: herusidik[aT]yahoo.com

Heru Muara Sidik Penulis adalah pehobi fotografi, yang berlatar belakang pendidikan akuntan, dan senang untuk berbagi pengetahuan dalam mengembangkan pengetahuan dibidang fotografi. Buku ini adalah buku yang kedua, dimana salah satu karya penulis yang saat ini sedang dalam proses penerbitan adalah buku “Pabrik Duit Tukang Potret”, cover bukunya bisa di download pada link berikut ini : KLIK DISINI Fotografi telah mendorong minat penulis untuk ikut berpartisipasi bukan hanya sebagai fotografer, namun juga sebagai bagian dari proses pengembangan minatnya menjadikan fotografi sebagai bagian dari proses pengembangan diri, terutama dalam suatu misi untuk berbagi pengetahuan secara luas kepada seluruh khalayak, sehingga pengetahuan ini menjadi lebih abadi dan terus berkembang. Dalam proses belajar yang dilakukan sejak tahun 2004, penulis telah banyak mengadakan berbagai kursus fotografi singkat baik terkait dengan teknis fotografi, olah digital, dan bahkan administrasi kewirausahaan yang selama ini jarang dibahas secara mendalam dalam industri fotografi. Sebagai seorang yang antusias dalam bidang fotografi, penulis aktif mengikuti berbagai kegiatan klub fotografi, dan berpartisipasi dalam berbagai forum fotografi, dimana penulis banyak berinteraksi dan berdiskusi dengan rekan fotografer lainnya untuk mengenal lebih dalam lagi berbagai aspek fotografi sampai seluk beluknya bisnis dibidang fotografi ini.




Daftar Buku

Jumlah buku:1

1. Rahasia Tukang Potret
Rahasia Tukang PotretBuku ini mencoba memberikan gambaran bahwa proses belajar fotografi sebenarnya relatif mudah, karena fotografi memiliki daya pikat tersendiri yang membangkitkan citarasa seni bagi penikmat foto. Proses eksekusi pemotretan juga menjadi sebuah kegiatan yang menyenangkan bagi pemula, olehkarena itu buku ini dibuat untuk memberikan inspirasi dan bimbingan bagi pembelajar fotografi untuk menggali lebih banyak pengetahuan di bidang fotografi. Murah dan mudah hobi fotografi saat ini, sangat membantu pemula untuk bisa mengasah keterampilan fotografi sepanjang kita mau memahami dasar dasar fotografi digital. Semua jenis kamera dan lensa bisa digunakan dan bahkan bisa menghasilkan foto foto juara, sehingga membangkitkan semangat untuk berkarya. Sekarang anda bisa memulainya dengan melihat manual kamera dan mempelajari dasar dasar fotografi digital melalui buku ini, dan langkah berikutnya tinggal menggali pengalaman melalui proses belajar di lapangan serta evaluasi terhadap karya karya yang sudah dibuat agar kemampuan fotografi anda bisa semakin baik lagi. Ayo .... jangan sungkan untuk senantias bertanya dan berkarya ..... gunakan kamera terbaik yaitu kamera yang sudah anda miliki saat ini. Bahkan kamera ponsel pun bisa jadi foto juara dan menghasilkan hadiah yang sangat bernilai...

Leutika Leutika